20.6.10

DIARE RENGGUT BANYAK NYAWA BALITA

Penyakit diare menjadi penyebab terbesar kedua kematian bayi di bawah lima tahun (balita) di dunia, kata Brand Manager PT Kalbe Farma, Sinteisa Sunardjo, mengutip data UNICEF dan WHO 2009.

"Sebanyak 1,5 juta anak meninggal dunia setiap tahun akibat penyakit diare," katanya pada acara jumpa pers Gerakan Kebersihan untuk Keluarga Sehat Indonesia di Kabupaten Bandung, Sabtu (12/6).

Angka kematian balita dan anak akibat diare, ujarnya, masih lebih besar dari pada korban AIDS, malaria, dan cacar. Jika digabung di beberapa negara berkembang hanya 39% yang mendapatkan penanganan serius.

Sementara itu, di Indonesia sekitar 162 ribu balita meninggal dunia setiap tahun atau sekitar 460 balita setiap harinya. Provinsi Jawa Barat merupakan salah satu daerah yang kasus kematiannya
akibat diare banyak menimpa anak berusia di bawah lima tahun.

Oleh karena itu, kata Sinteisa, untuk mengurangi dan mengantisipasi bahaya diare PT Kalbe Farma bekerja sama dengan Kementerian Pembedayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, meluncurkan Gerakan Kebersihan untuk Keluarga Sehat Indonesia.

TODAY DIRECTORY © 2008 today directory.

TOPO